Thursday, August 26, 2010

Video Usaha & Bisnis Ternak Lintah dan Pengobatan

Usaha Ternak Lintah . Mungkin hanya beberapa orang yang menggelutiya karena hewan ini bagi kebanyakan orang cukup menjijikan . Namun disisi lain lintah dapat di gunakan untuk sarana pengobatan . Karena lintah bisa menyedot darah kotor dalam tubuh . Untuk membudidayakan satwa penyembuh (hirudo medicinalis) ini, boleh dibilang gampang-gampang susah. Dikatakan gampang, sebab karnivora, bahkan beberapa di antaranya merupakan predator, ini cukup diberi makan belut dan berbagai jenis invertebrata (binatang tidak bertulang belakang, red.) lain, seperti cacing, siput, dan larva serangga. Binatang-binatang ini di habitat aslinya merupakan makanan utama lintah. Berikut Video Cara Beternak Lintah dan Cara Pengobatan dengan Lintah

Video Usaha & Bisnis Ternak Ayam Mutiara

Usaha dan Bisnis Ternak Ayam Kampung . Ulasan usaha ini sudah di bahas di blog idepeluangusaha.com . Ternak ayam mutiara, ayam jenis ini cukup indah dan menyenangkan bila dipandang. Selain itu dari aspek pemeliharaan dan pemberian makanan cukup mudah.Dalam perkembangannya juga terjadi cross breding antara ayam mutiara asli dengan ayam lain. Sehingga saat ini ayam mutiara memiliki ragam warna yang sangat bervariasi, di antaranya terdapat jenis yang dinamakan pearl guinea (warna asli ayam mutiara yang didominasi warna abu-abu gelap dengan bintik putih merata di sekujur tubuh), white guinea, royal purple guinea, violet guinea, brown guinea, lavender guinea, dan lain-lain

Berikut Video Tips dan cara Budidaya ayam mutiara

Video Usaha & Bisnis Ternak Ayam Kampung

Usaha & Bisnis ternak ayam kampung . Ayam kampung sebagai ayam asli dari Indonesia yang sudah banyak dipelihara sejak jaman dahulu. Ayam kampung mempunyai potensi yang sudah terbukti, mampu member kontribusi bagi pemenuhan kebutuhan keluarga, setidaknya sebagai penghasil daging dan telur. Kebanyakan ayam kampung bersifat dwifungsi, yaitu sebagai penghasil daging dan penghasil telur . Produktivitas ayam kampung yang dipelihara secara ala kadarnya memang masih rendah. Produksi telur per tahunnya sekitar 60 butir dan berat badan ayam jantan dewasa tidak melebihi dari 2 kg.

Tuesday, August 24, 2010

Video Usaha Budidaya Lobster Air Tawar


Peluang Usaha Budidaya Lobster Air Tawar . Budidaya lobster air tawar (Cherax sp.) mulai berkembang sejak tahun 2000. Hewan ini bisa memijah secara alami atau tidak perlu pemijahan secara buatan. Karena itu budidaya ini berkembang cukup pesat, dan saat ini sudah berdiri sentra budidaya di beberapa propinsi, seperti Jakarta, Jawa Barat, DI Yogyakarta dan Jawa Timur.Bagai mana cara budidayanya ?

Sunday, August 22, 2010

Video Usaha Cara Membuat Kue Kering Lebaran

Peluang Usaha Kue Kering Lebaran merupakan salah satu usaha yang marak dan prospektive menjelang lebaran . Untuk terjun ke usaha atau bisnis ini tentunya di butuhkan keahlian dan ketrampilan cara membuat kue kering . Bagaimana dengan yang baru mau memulai usaha ini ? Tetunnya menjelang lebaran adalah saat yang tepat . Dan tenang semuanya bisa di pelajari lewat video cara membuat kue kering lebaran berikut ini . Setelah tau cara membuatnya tentunya perlu beberapa langkah yang harus dilakukan . Untuk Tips sukses usaha kue kering lebaran ini bisa dilihat di website idepeluangusaha.com .

Berikut video cara membuat kue kering lebaran :